Sabtu, 04 Januari 2014

Cara Menjaga Agar Perut Tetap Ramping & Langsing

Cara Menjaga Agar Perut Tetap Ramping & Langsing.  Ingin menjaga perut tetap  ramping? Coba jalani flat belly diet jumpstart. Diet itu bertujuan mengurangi pemupukan air dalam tubuh, membuang gas yang terperangkap dalam perut, sehingga tubuh terasa lebih ringan. Untuk itu hindari beberapa makanan berikut ini:

* GARAM
Hindari mengonsumsi terlalu banyak garam. Sebab, sodium yang terkandung dalam garam bersifat menarik air. Jadi, mengonsumsi terlalu banyak sodium akan menahan lebih banyak cairan. Dan ketika tubuh menahan cairan dalam jumlah besa, Anda akan mengalami problem seperti lesu dan tambahan berat badan yang berupa air.

* MAKANAN BERGAS
Jenis makanan tertentu bisa mengeluarkan banyak gas di dalam perut, sehingga perut jadi terasa penuh. Makanan itu antara lain polong-polongan, kembang kol, brokoli, tauge, kubis, bawang bombai, dan aneka buah jeruk.

* PERMEN KARET
Mengunyah permen karet ketika bekerja di depan komputer atau sedang santai memang nikmat. Tapi, sadari bahwa mengunyah permen karet dapat menyebabkan peru terasa tertekan, mual, dan kembung. Sebab ketika Anda mengunyah permen karet , Anda juga menelan udara. Semua udara itu akan terperangkap dalam pencernaan, dan itulah yang menyebabkan perut terasa tertekan, mual, dan kembung.

* MAKANAN YANG DIGORENG
Makanan berlemak, khususnya yang dgoreng, dcerna lebih lambat di dalam perut, sehingga membuat Anda merasa berat dan perut membuncit. Dalam flat belly diet, Anda perlu mengonsumsi lemak, tapi yang Anda pilih harus lemak yang sehat, yakni asam lemak tak jenuh tunggal, yang berguna untuk mengusir lemak perut yang sulit dihilangkan. Asam lemak tak jenuh tunggal ini antara lain terkandung dalam minyak zaitun, buah zaitun, kacang-kacangan dan biji-biji benih, alpukat, dan cokelat hitam.

* MAKANAN PEDAS ATAU      BERBUMBU
Makanan yang dbumbui dengan lada hitam, pala, cengkih, cabai rawit, saus sambal, bawang bombai, saos barbeque, saus tomat, atau cuka bisa menstimulasi pelepasa asam lambung, yang bisa menyebabkan iritasi.

*MINUMAN BERKABONASI
Gelembung-gelembung yang terdapat dalam minuman berkabonasi pada akhirnya terkumpul dan terperangkap di dalam perut. Sehingga, membuat perut terasa penuh.

Tidak ada komentar: